Tawaran untuk memulai bisnis franchise memang menggiurkan. Apalagi jika disodorkan prospek usaha tersebut kedepannya akan seperti apa. Namun seringkali banyak franchisee kemudian menyesal karena apa yang diharapkan ternyata tidak sesuai kenyataan.

 

Oleh sebab itu, sangat penting untuk memahami seluk beluk franchise secara utuh. Pastikan untuk mempersiapkan semuanya dengan matang. Pada kesempatan kali ini akan dibahas beberapa hal yang sebaiknya dilakukan sebelum terjun ke bisnis franchise ini.

 

Persiapan Sebelum Memulai Bisnis Franchise

 

Mempersiapkan segala sesuatu dengan matang adalah salah satu kunci kesuksesan memulai bisnis. Tidak terkecuali jika hendak terjun ke bisnis franchise. Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan ketika mau memulai bisnis ini. Hal tersebut diantaranya adalah:

 

  1. Persiapkan Modal dengan Matang untuk memulai bisnis franchise


    Pada dasarnya franchise berarti anda mengelola sendiri bisnis tersebut. Dalam pengelolaannya nanti pasti ada biaya-biaya tidak terduga. Oleh sebab itu, pastikan untuk mempersiapkan dana tambahan sehingga kebutuhan tidak terduga tersebut bisa “tercover” dengan baik.

    Selain itu, pastikan juga untuk mempersiapkan dana yang cukup setara dengan dana 3 bulan operasional usaha yang anda pilih. Dengan demikian, jika di bulan-bulan awal usaha masih belum lancar, usaha dapat terus bertahan hingga masyarakat benar-benar menyadari kehadiran bisnis anda.

  2. Perhatikan Track Record Franchise


    Hal lain yang harus diperhatikan adalah track record. Pastikan franchise tersebut memiliki 5 kapabilitas wajib dari sebuah franchise terpercaya.

    Adapun kapabilitas yang wajib dimiliki sebuah franchise adalah: lama franchise sudah berdiri, kondisi cabang-cabang franchise tersebut saat ini, program-program dari bisnis tersebut kedepannya, testimoni dari franchisee lainnya, dan kemampuan penyedia franchise dalam memberikan jaminan kelangsungan usaha kedepannya.

    Jika semua hal tersebut bisa ditrack dan bisa anda peroleh dengan mudah, itu berarti bisnis tersebut memang layak menjadi pilihan anda.

     

  3. Perdalam Seluk Beluk Bisnis yang Anda Pilih


    Walaupun sebuah franchise biasanya memberikan blueprint (langkah-langkah) dalam menjalankan bisnis franchise pilihan anda, namun ada baiknya mencari tahu dahulu seluk beluk bisnis yang akan anda geluti. Seluk beluk ini terutama adalah kelebihan dan kekurangan bisnis, dan masalah yang biasanya muncul serta solusi-solusi untuk menyelesaikan masalah itu.

    Dengan mempelajari seluk beluk bisnis ini dan memperdalam ilmu ini, maka dapat dipastikan anda sudah satu langkah lebih siap dalam memulai bisnis franchise.

     

  4. Jalin Komunikasi dengan Investor Franchise Lainnya


    Sebelum memutuskan membeli sebuah franchise, cobalah menjalin hubungan dengan investor franchise (franchisee) lainnya. Cara ini merupakan langkah terbaik untuk memastikan anda mendapatkan informasi yang jelas seputar bisnis franchise yang akan anda pilih.

    Ada beberapa informasi yang bisa anda coba gali. Beberapa diantaranya misalnya bagaimana bantuan pusat dalam menangani masalah-masalah yang terjadi di lapangan, kaulitas pelatihan-pelatihan yang diberikan, dan tingkat perkembangan usaha franchise tersebut dari waktu ke waktu.

    Dari cerita-cerita para investor ini kita bisa mendapatkan wawasan apakah bisnis tersebut memberikan rasa senang dan bahagia, atau justru memberikan rasa khawatir dan kecewa.

     

  5. Baca Penawaran dan Draft Perjanjian dengan Baik


    Pastikan anda membaca dan memahami penawaran yang diajukan kepada anda. Lalu setelah masuk tahapan tanda tangan pengesahan perjanjian, pastikan untuk membaca dengan utuh. Jika ada hal-hal yang menurut anda berbeda antara penawaran dan draft perjanjian maka anda bisa menanyakannya kepada pihak penedia franchise.

    Anda pun jangan ragu untuk melakukan negosiasi agar penawaran anda bisa masuk dalam draft perjanjian nantinya.

 

Itulah beberapa hal yang wajib diperhatikan sebelum memulai bisnis franchise agar bisa berjalan dengan baik dan lancar. Jangan lupa hal terakhir yang perlu dilakukan adalah berdoa agar pilihan anda menjadi pilihan terbaik yang bisa memberikan manfaat kepada banyak orang. Semoga informasi yang kami berikan ini bisa bermanfaat.

baca juga 5 Trik Rahasia Cara Bisnis Franchise bagi Pemula atau Awam:

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *